Spesifikasi dan Harga Xiaomi Redmi 4a Versi Murah Dari Varian Redmi 4

Xiaomi Redmi 4a diluncurkan pada bulan November 2016. Peluncuran smartphone ini bersamaan dengan peluncuran 2 varian Xiaomi Redmi 4 lainnya yaitu Redmi 4 Standar dan Redmi 4 Prime. Redmi 4a sendiri merupakan varian paling murah dari Xiaomi Redmi 4. Karena harga yang dibendrol paling murah, otomatis spesifikasi yang dimiliki pun lebih rendah jika dibandingkan dengan Redmi 4 Standar dan Redmi 4 Prime.

Harga Spesifikasi Xiaomi Redmi 4a

Secara garis besar, spesifikasi Xiaomi Redmi 4a ini cukup mumpuni. Smartphone satu ini dibekali dengan prosesor Qualcomm Snapdragon 425 dan GPU Adreno 308. Layar cukup lebar 5 inchi menjadikannya cukup pas digenggam dan nyaman dilihat. Kamera utama juga sudah 13MP disertai LED flash, sedangkan kamera selfie dibekali 5MP.

OS Android yang digunakan juga sudah Android Marshmallow dengan tampilan MIUI 8. Dengan berat hanya 131 gram, Redmi 4a sangat ringan untuk dibawa kemana mana dan dioperasikan walau hanya menggunakan satu tangan.

Berbeda dengan 2 varian Redmi 4 lainnya, pada Redmi 4a ini tidak disertakan fitur fingerprint sensor, mungkin karena harganya yang cukup murah dibandingkan dua varian lainnya.

Spesifikasi Xiaomi Redmi 4a
DIRILIS,November 2016
JARINGAN,GSM/ HSPA/ LTE
DIMENSI,139.5 x 70.4 x 8.5 mm
BERAT,131.5gram
LAYAR,5″ | IPS LCD capacitive touchscreen 720 x 1280 pixels | 294 ppi pixel density
OS,Android Marshmallow 6.0 | MIUI 8.0
PROSESOR,Qualcomm MSM8917 Snapdragon 425 | Quad-core 1.4 GHz Cortex-A53
GPU,Adreno 308
SIMCARD, Dual SIM (Nano-SIM/ Micro-SIM)
EKSTERNAL MEMORI,MicroSD sampai 128GB menggunakan slot SIM 2
INTERNAL MEMORI,16 GB + 2 GB RAM
KAMERA,Kamera Utama 13 MP f/2.2 | Kamera Sekunder 5 MP f/2.2
VIDEO RECORD,1080p@30fps
SENSOR,Accelerometer | gyro | proximity | compass
BATERAI,Non-removable Li-Po 3120 mAh
FITUR LAIN,WiFi 802.11 | Wifi direct | Bluetooth v4.1 | GPS | microUSB v2.0
WARNA,Gold | Rose Gold
HARGA,Rp 1.500.000

Untuk harga resmi sendiri, saat ini Xiaomi Redmi 4a dibendrol dengan harga sekitar 1,5 jutaan atau lebih tepatnya Rp 1.499.000. Namun untuk Xiaomi Redmi 4a dengan Garansi Distributor kemungkinan bisa didapatkan dengan harga di bawah itu. Ada yang menjual di harga 1,4 jutaan bahkan ada yang  di harga 1,3 jutaan. Dengan harga di kisaran 1,5 jutaan tersebut Redmi 4a masih worthed untuk dimiliki.

Artikel Bermanfaat Lainnya...

Silahkan Berkomentar

No Responses to “Spesifikasi dan Harga Xiaomi Redmi 4a Versi Murah Dari Varian Redmi 4”
  1. Pingback: Perkenalkan Smartphone Xiaomi Pertama Rakitan Indonesia Xiaomi Redmi 4a
  2. Pingback: Galeri Foto Unboxing Xiaomi Redmi 5A Dengan Prosesor Snapdragon 425

Leave a Reply