Pada artikel kali ini saya hanya ingin memberikan sedikit tutorial tentang cara mengganti hardisk internal laptop menggunakan hardisk eksternal. Mungkin bukan tutorial sih, lebih tepatnya ke informasi saja. Jadi cara berikut ini juga bisa anda praktekkan untuk yang mau mengganti hardisk dengan kapasitas yang sama ataupun dengan kapasitas yang lebih besar dari kapasitas sebelumnya atau biasa orang menyebutnya upgrade hardisk.
Pada intinya saya ingin memberitahukan bahwa hardisk eksternal itu bisa digunakan untuk hardisk internal laptop. Kenapa harus menggunakan hardisk eksternal? Kan banyak yang jual hardisk internal laptop? Pada dasarnya hardisk eksternal ini digunakan untuk menggantikan hardisk internal laptop sewaktu dalam keadaan darurat saja. Misal saja hardisk laptop anda tiba tiba rusak atau bad sector, dan anda sendiri belum punya biaya untuk membeli hardisk laptop baru. Maka jika anda punya hardisk eksternal, anda bisa uji coba memasang hardisk tersebut sebagai pengganti hardisk internal laptop.
Namun tidak semua hardisk eksternal loh ya. Setahu saya untuk saat ini dan memang sudah saya buktikan sendiri, hardisk eksternal yang bisa digunakan untuk laptop adalah merk Seagate, baik yang merk Seagate Expansion maupun Seagate Backup Plus. Saya pernah coba hardisk eksternal merk WD (Western Digital) namun ternyata terlalu tebal untuk ukuran hardisk laptop. Banyak hardisk eksternal yang mengklaim ukurannya 2,5″ yang notabene sama dengan hardisk yang dipakai laptop. Namun tidak semua hardisk ekternal 2,5″ itu bisa dipakai buat laptop.
Kemudian, alasan kenapa anda menggunakan hardisk eksternal untuk dipakai buat laptop, apabila anda ingin upgrade kapasitas hardisk laptop ke kapasitas 2TB atau mungkin lebih. Misal hardisk laptop anda saat ini hanya berukuran 512GB atau 1TB, dan anda ingin upgrade ke 2TB, maka anda bisa menggunakan hardisk ekternal. Apakah yang jual hardisk internal laptop kapasitas 2TB tidak ada? Untuk saat ini, saya belum menemukan penjual yang menyediakan hardisk internal laptop ukuran 2TB. Mungkin suatu saat ada yang jual. Jadi untuk sementara jika anda ingin meng-upgrade hardisk laptop anda ke kapasitas 2TB atau lebih, anda harus mengorbankan/ membeli hardisk ekternal.
Oke, untuk bisa mengubah hardisk eksternal menjadi hardisk internal laptop, tentunya anda harus membongkar dulu casing (enclosure) hardisk. Jika anda baru membeli hardisk eksternal, atau mungkin hardisk eksternal anda masih baru, anda harus “tega” untuk membongkar casing.
Di sini saya akan contohkan penggunaan hardisk eksternal untuk dipakai buat internal laptop. Jadi saya berniat upgrade hardisk laptop dari 1TB ke 2TB. Jadi yang saya contohkan di sini adalah hardisk eksternal Seagate Expansion 2TB. Oh ya, saya rekomendasikan, jika anda berniat ingin upgrade hardisk laptop, maksimal 2x ukuran hardisk bawaan. Misal hardisk bawaan laptop anda 512GB jika anda ingin upgrade maksimal ukurannya 1TB. Atau hardisk bawaan laptop 1TB ya upgrade maksimal 2TB saja. Jangan lebih. Kenapa? Semakin besar kapasitas hardisk laptop maka semakin berat pula kinerja laptop. Apalagi jika isi hardisk penuh, butuh waktu lebih lama prosesor untuk membaca isi hardisk.
Jadi pertama tama anda bongkar dulu laptop anda hingga anda lepas hardisk internal. Kemudian baru bongkar casing (enclosure) hardisk external Seagate Expansion seperti gambar di bawah ini.
Cabut adapter USB 3.0 kemudian samakan dengan hardisk laptop anda. Jika sama ukurannya berarti hardisk eksternal bisa dipakai untuk laptop. Tapi untuk hardisk eksternal Seagate Expansion saya jamin ukurannya sama dengan hardisk internal laptop.
Dari gambar di atas terlihat hardisk internal latop saya sebelumnya adalah merk WD (Western Digital) kapasitas 1TB yang akan saya upgrade menggunakan hardisk eksternal Seagate Expansion kapasitas 2TB. Ukurannya sama dan ketika dimasukkan ke slot hardisk laptop pas.
Oke, sekian dulu artikel dari saya. Pada intinya di sini saya cuma mau menyampaikan bahwa beberapa hardisk eksternal 2,5″ itu bisa digunakan untuk internal laptop. Jadi jika saja anda dalam keadaan terpaksa, hardisk laptop anda rusak dan anda belum mempunyai dana untuk beli hardisk baru, coba bongkar bongkar gudang, siapa tahu anda punya simpanan hardisk eksternal. Bongkar dan coba anda cocokkan dengan hardisk laptop. Jika pas, selamat, laptop anda tertolong untuk sementara. Silahkan anda install ulang OS Windows atau kalau mau clone Windows juga bisa.