Tutorial selanjutnya adalah cara upload video ke Youtube. Tutorial kali ini adalah sambungan dari 2 tutorial sebelumnya yaitu cara membuat video slideshow dari foto dan juga cara kompres video tanpa mengurangi kualitas video. Sebagaimana anda ketahui, saya sedang belajar membuat video sendiri dengan tujuan untuk diupload ke Youtube. Siapa tahu suatu saat bisa terkenal kayak Arya Wiguna, hahaha. Youtube sendiri adalah layanan berbagi video terbesar yang dimiliki Google saat ini, sehingga kita bisa berbagi video ke semua orang di Youtube.
Dan juga, tujuan saya upload video ke Youtube dikarenakan Youtube memiliki fitur monetize, yang artinya video yang kita upload bisa diuangkan. Karena Youtube sudah terintegrasi dengan Google Adsense. Asal jumlah yang melihat video kita semakin banyak maka hasil yang didapatkan akan semakin banyak pula. Nanti tutorial ini juga akan bersambung ke tutorial monetizing video Youtube.
Langsung saja, ikuti langkah berikut untuk upload video ke Youtube.
1. Pastikan sebelumnya anda sudah memiliki akun Google/ Gmail. Jika belum tahu apa itu akun Google silahkan Googling sendiri yak, karena membuat akun Google sendiri cukup panjang step-step nya. Intinya bagi yang belum punya akun Google silahkan anda buat email di Gmail
2. Login ke akun Google anda
3. Jika sudah login, sekarang buka https://www.youtube.com/
4. Di menu sebelah kanan atas sendiri klik Sign in
5. Sekarang klik tombol upload di sebelah kanan kotak pencarian Youtube
6. Sebelumnya isikan datadiri anda yang diperlukan
7. Pilih video anda yang akan diupload ke youtube dengan mengklik tanda panah ke atas
8. Setelah pilih video maka proses upload akan berjalan. Sambil nunggu upload selesai silahkan anda isi Judul video, Deskripsi video, tag, dan Kategori video, lihat gambar berikut
9. Setelah proses upload selesai 100%, kini anda pilih thumbnail yang ingin anda tampilkan, kemudian Save
10. Selesai, video anda berhasil diupload ke Youtube, anda bisa melihat hasilnya dengan mengklik url yang disediakan atau lewat video manager
Thanks ya gan.
buat email susah ya gan, buat bolak balik gak lulus..:D
siapa bilang susah gampang kok gan
terimaksih ya
Makasih ats saran’y
makasih ya boss.
bingung gua gan
Gan, gimana cara upload video ke youtube dari ponsel?
terima kasi atas sedianya sofer yang saya minta
hemzzzz,,,, jan
Gw girim Video sudah 11 jam dg capasitas video 1G,baru 24%,apa harus berhari2 gw d rumah hanya untuk upload video ke youtobe,menyebalkan.
A’U have best solution ?