Oke, hari ini atau Senin 2 Oktober 2017, kembali Xiaomi melakukan flash sale lagi untuk produk smartphone terbaru mereka Xiaomi Mi A1 dengan harga 3,1 jutaan. Setelah lama sekali lebih dari setahun yang lalu Xiaomi tidak melakukan flash sale lagi produk mereka di Lazada dikarenakan terhambat aturan TKDN Indonesia, akhirnya hari ini mereka sukses mengadakan flash sale Xiaomi Mi A1. Penjualan perdana Xiaomi Mi A1 ke tanah air ini cukup sukses, terlihat kurang dari satu jam produk Mi A1 yang dijual lewat Lazada sudah ludes terjual. Namun Xiaomi belum mengkonfirmasi secara pasti berapa biji smartphone Mi A1 yang disediakan untuk flash sale kali ini.
Tidak cuma itu saja, pada flash sale perdana Mi A1 ini Lazada menjual 2 tipe warna, Black dan Gold, untuk Rose Gold tidak ada entah kenapa, padahal sebelumnya Xiaomi sudah mengkonfirmasi bahwa produk Mi A1 yang akan dijual disediakan 3 warna Black, Gold, dan Rose Gold. Mungkin para Mi Fans cewek banyak yang kecewa karena warna Rose Gold tidak jadi dijual. Namun demikian pilihan yang tepat sebagai pengganti Rose Gold ya cuma Gold saja. Jadi selain penjualan Mi A1 habis kurang dari satu jam, untuk Mi A1 warna Black sendiri saya catat habis terjual kurang dari 10 menit. Sebenarnya saya sempat mengcapture pada menit ke-7 dari start flash sale pukul 11.00 WIB atau 12.00 WITA, Mi A1 warna Black sudah habis terjual. Namun sayang sangat disayangkan, hasil capture hilang dikarenakan listrik di tempat saya tiba tiba mati dan data belum sempat disimpan, kampret memang.
Sedangkan untuk Mi A1 warna Gold yang saya pantau pada menit ke 40 dari start flash sale belum habis juga. Dari informasi akun Facebook Mi Indonesia Mi A1 habis terjual pada pukul 11.58 WIB atau satu jam kurang dua menit.
Sepengetahuan saya sih memang dari warna yang disajikan smartphone Xiaomi, warna yang banyak disukai Mi Fans adalah hitam, kemudian jika ada warna grey atau abu abu, maka pilihan kedua adalah abu abu. Gold merupakan warna terakhir jika warna lain tidak tersedia. Jika ada warna putih mungkin banyak yang pilih putih daripada gold. Tak heran jika flash sale Mi A1 warna hitam sudah terjual duluan kurang dari 10 menit.
Oke, bicara masalah flash sale, saya malah jadi bernostalgia. Teringat akan flash sale Xiaomi yang saya ikuti beberapa tahun yang lalu yaitu Redmi 1s, Redmi Note 3G, dan flash sale terakhir yang saya ikuti adalah Mi 4i. Tapi flash sale yang sekarang ini tak seindah dulu. Dulu flash sale smartphone Xiaomi itu terasa menegangkan, harus memantau minimal 5 menit sebelum flash sale dimulai. Pasalnya kalau tidak cepat cepat maka akan kehabisan barang. Dan momen yang tak pernah saya lupakan adalah saat flash sale Xiaomi Redmi Note 3G, dimana penjualan Redmi Note di Lazada hanya butuh hitungan detik saja Redmi Note sudah ludes. Lupa juga dulu berapa detik, yang saya ingat pasti adalah hitungan detik saja barang sudah ludes.
Sejak saat itu saya mulai tertarik dengan smartphone Xiaomi, saya juga bertanya tanya, sebegitu banyaknya kah penggemar Xiaomi sampai produknya jadi rebutan?
Di peluncuran ponsel Xiaomi berikutnya juga flash sale berjalan dengan lancar dan tetap jadi rebutan. Tetap saja harus mantau jauh jauh menit sebelum flash sale dimulai. Dan di situlah letak kenikmatannya karena harus bersitegang dengan pembeli lain, maksudnya rebutan dengan ribuan atau mungkin ratusan ribu pembeli yang sudah siap mengikuti flash sale. Sampai akhirnya aturan TKDN Indonesia berubah yang mengakibatkan smartphone Xiaomi tidak bisa dijual resmi lagi di Indonesia. Mungkin anda tahu lah masalah TKDN setahun belakangan ini. Flash sale Xiaomi sudah tidak ada lagi sejak saat itu.
Makanya, dengan adanya flash sale Xiaomi Mi A1 ini seolah olah membuka kembali kenangan masa lalu.
Oke cukup nostalgianya, karena tadi saya juga sudah mendapatkan Mi A1 warna hitam. Barang sedang dalam pengiriman dan mudah mudahan sampai dengan selamat. Bagi anda yang tidak kebagian flash sale Mi A1 pada hari ini, atau mungkin warna yang anda incar sudah keburu habis, anda bisa menantikan Mi A1 dijual secara offline di gerai resmi Xiaomi seperti di Erafone di seluruh Indonesia. Penjualan secara offline Mi A1 di seluruh Indonesia akan dimulai pada 6 Oktober 2017 mendatang. Atau mungkin bagi anda yang berdomisili di Jabodetabek, anda bisa datang langsung di authorized Mi Store seperti di Pondok Indah Mall, Summarecon Mall Serpong, dan Summarecon Mall Bekasi, sekarang juga, karena penjualan secara offline sudah dilakukan sebelumnya.
Oke, sekian dulu unek unek dari saya mengenai flash sale pertama Xiaomi Mi A1 yang sekaligus membangkitkan kembali kenangan masa lalu saat smartphone Xiaomi pertama kali datang ke Indonesia secara resmi. Untuk review Xiaomi Mi A1 ditunggu saja setelah barangnya datang.
mas kl redmi 3 yg udah rom 8 mau di downgrade ke 7 lewat fastboot bisa enggak ya mas ? 4gnya hilang trs saya gaberani otak atik lagi 🙁 terimakasih mas, maaf tanyanya enggak related to this article 🙁