Bagi anda pengguna Facebook pasti sudah pada tahu kalau tampilan Facebook sekarang ini telah berubah. Jika anda memasuki profil atau beranda Facebook anda pasti ada sesuatu yang beda. Ada beberapa fitur baru yang telah ditambahkan pada Facebook. Kurang lebih ada 4 fitur baru yang ditambahkan, diantaranya: Facebook Timeline, Perijinan baru Aplikasi Facebook, Facebook Ticker, dan Menonton TV, film, musik atau berita. Tapi sepertinya perubahan pada situs Facebook tersebut malah menimbulkan Pro dan Kontra di masyarakat.
Update!
Karena cara ini adalah cara lama, anda tidak usah membaca artikel ini sampai selesai karena percuma, saya sudah mengupdate artikel ini. Silahkan kunjungi artikel saya berikut ini.
Bisakah Menghilangkan Fitur Facebook Timeline?
Oke, kita tidak usah membahas masalah pro dan kontra masyarakat tentang perubahan baru pada Facebook. Karena yang membaca artikel ini pun pasti ada yang pro atau kontra. Jadi di sini kita akan membahas tentang salah satu fitur baru Facebook yaitu Facebook Timeline. Apa itu Facebook Timeline? Facebook Timeline adalah tampilan stream informasi pengguna yang berisi histori aktivitas pengguna yang terekam oleh Facebook diantaranya foto yang pernah ia unggah, status yang pernah diupdate, aplikasi yang dipakai, dll. Facebook Timeline akan merangkum semua postingan yang pernah dilakukan pengguna di masa lalu hingga sekarang dan membantu mereka mengaturnya.
Secara ringkasnya Facebook Timeline kurang lebihnya begitu. Tapi kenapa di profil Facebook ku kok tidak ada Facebook Timeline nya ya, kok biasa-biasa saja? Jawabannya adalah karena fitur Facebook Timeline ini masih dalam tahap Beta, jadi belum secara umum diperbolehkan atau tidak semua orang bisa menggunakan. Facebook Timeline hanya bisa digunakan oleh para Developer.
Jika anda sebelumnya pernah menggunakan aplikasi Facebook seperti update status Facebook (via BB, Telepon Umum, dll) mungkin anda bisa menikmati Facebook Timeline. Lalu bagaiman cara menggunakan/mengaktifkan fitur Facebook Timeline? Ikuti langkah berikut.
1. Masuk ke halaman developers.facebook.com/apps
2. Di sebelah kanan atas klik pada Create New App
3. Berikan nama aplikasi anda misal seperti gambar di bawah, centang pada I agree….., klik Lanjutkan kemudian masukkan kode captcha yang terlihat
4. Aplikasi anda sudah jadi, di bagian menu kiri klik pada Open Graph
5. Get started with Open Graph, pada bagian People can, isikan apa saja yang orang lain diperbolehkan untuk melihat aplikasi anda, terserah anda misal seperti gambar di bawah kemudian klik Mulai
6. Di halaman selanjutnya gulir mouse ke bawah dan klik pada Save change and next, sampai pada Save and finish
7. Selesai! Kini kunjungi halaman profil Facebook anda dan akan muncul fitur Timeline. Klik Start Tour untuk panduan Timeline atau klik Terbitkan Sekarang untuk melanjutkan ke fitur Timeline di Facebook anda.
8. Halaman Facebook anda telah berubah dengan fitur Timeline. Enjoy!
Catatan:
Jika anda merasa tidak suka dengan Facebook Timeline dan ingin menghilangkannya/menon-aktifkannya. Langkahnya adalah sebagai berikut:
1. Kunjungi lagi halaman developers.facebook.com/apps
2. Di bagian kanan atas klik pada Edit App
3. Di bagian menu kiri, klik pada Hapus Aplikasi dan akan muncul peringatan untuk konfirmasi hapus aplikasi
4. Kembali ke halaman profil Facebook anda, fitur Timeline sudah menghilang. Selamat Mencoba!
ktanya buat facebook tu gmpang tpi kok q masih bingung y,q jga tambah bingung waktu mau gnain facebook q
sory gan tp gak di situ g ada menu edit yg ada hanya creat.
wah ternyata bisa begitu ya… hahaha.. baru tau saya..