Unboxing (Bongkar Kotak) Xiaomi Redmi Pro. Xiaomi Redmi Pro versi High Edition warna silver di casing belakang dan putih di bagian depan. RAM 3GB Internal Memory 64GB. Prosesor flagship dari Mediatek MT6797T Helio X25 Deca core 2,3GHz dipadukan dengan GPU Mali T880 MP4. Dual kamera utama (kamera belakang) berkekuatan 13MP dan 5MP, sedangkan untuk kamera depan (kamera selfie) berukuran 5MP.
Body kokoh dan terlihat elegan dengan balutan metal di casing belakang. Dengan dimensi 151,5 x 76,2 x 8,2 mm terasa cukup berat dengan berat 174 gram. Layar berukuran 5,5 inch 1080 x 1920 pixel menggunakan LTPS-AMOLED display, terlihat sangat jernih, enak dipandang, tidak seperti smartphone Xiaomi yang lain yang kelihatan kekuningan. Tapi kalau Xiaomi Redmi Pro ini benar benar jernih.
Xiaomi Redmi Pro bisa anda dapatkan di toko toko online seperti Mataharimall, Tokopedia, Bukalapak, dan lainnya, dengan harga antara 3,5 jutaan sampai 4 jutaan.
wah makasih gan infonya, jadi pengen beli hape xiaomi