Cara Setting Internet Tab Acer Iconia A1-811 Menggunakan Kartu

Melanjutkan pembahasan yang kemarin tentang Tablet Acer Iconia A1-811, kali ini saya akan melanjutkan pembahasan tentang cara setting internet pada Tab Acer Iconia A1-811 menggunakan kartu GSM. Seperti yang anda ketahui dan sudah saya jelaskan pada artikel sebelumnya bahwa Tablet Acer Iconia A1-811 ini sudah mendukung sim card GSM. Akan tetapi model sim card yang dipakai adalah micro sim card, jadi sim card jenis ini memang tidak dijual umum, melainkan anda harus memotongnya secara manual, baik menggunakan alat khusus maupun dipotong biasa menngunakan cutter/ pisau. Bisa kok dipotong biasa, tapi ada ukurannya, bukan asal motong.

Nah, karena tab Acer ini sudah mendukung slot sim card alias bisa dipasang sim card GSM maka otomatis koneksi internet dari tablet ini bukan hanya melalui Wifi saja, tetapi bisa dari kartu GSM yang sudah terpasang di kartu. Otomatis kan sebelum anda memasang dan menggunakan kartu, anda harus mendaftarkan paket internet. Terserah anda mau pilih kartu apa, yang jelas, perlu anda ketahui terlebih dahulu bahwa Tablet Acer Iconia A1-811 ini tidak ada fitur panggilan telepon. Untuk fitur SMS untungnya masih disematkan dalam tablet ini. So, saya rekomendasikan anda menggunakan kartu yang bisa mendaftarkan internet melalui SMS. Tapi saya kira semua provider GSM sudah mendukung daftar atau registrasi paket internet melalui SMS sih.

Sebagai contoh saja, saya memilih menggunakan kartu Tri AON kuota 5GB. Saya memilih kartu Tri ini karena penggunaannya tidak terlalu ribet, tidak perlu daftar internet, langsung bisa dipakai, dengan kuota lumayan banyak 5GB. Selain itu, menurut saya harganya lumayan murah, 5GB paling mahal sekitar 50 ribuan dengan masa aktif sebulan lebih. Untuk masalah kelebihan kartu Tri AON 5GB ini sudah saya jelaskan pada artikel sebelumnya.

Sekarang kita mulai pembahasan tentang cara setting internet menggunakan kartu GSM pada Tablet Acer Iconia A1-811 ini. Anggap saja kartu anda sudah terdaftar paket internet, dan sudah terpasang di Tab Acer Iconia A1-811 ini. Dalam tutorial ini, saya setting bahasa Tab Acer ini ke Indonesia, jadi untuk bahasa lain anda tinggal menyesuaikan saja. Untuk mengaktifkan internet kartu, masuk pada Menu Setelan.

Pastikan koneksi Wifi sebelumnya sudah dimatikan, kemudian pilih Menu Penggunaan Data. Pastikan Data seluler sudah aktif, jika belum klik saja untuk mengaktifkan.

Kemudian pilih menu di bawahnya Selengkapnya, kemudian pilih Jaringan seluler.

Oh ya, biasanya Tablet Acer Iconia A1-811 ini setingan internet sudah otomatis tersedia. Jadi jika anda mau pasang kartu apapun maka di menu Jaringan seluler tersebut sudah tersedia pilihan setingan internet. Di sini biasanya ada dua setingan, WAP dan Data. Dalam kasus saya menggunakan kartu Tri AON ini, jika saya pilih 3 WAP malah tidak bisa konek ke internet. Tapi jika saya memilih 3 Data maka koneksi internet berjalan dengan lancar. Jadi saya pilih 3 Data. Anda bisa menyesuaikan saja, tinggal dicoba pilih WAP atau Data.

Setelah ini harusnya koneksi internet bisa berjalan lancar. Tapi kalaupun anda ingin membuat setingan APN baru, atau manual, anda bisa membuat setingan internet baru. Caranya, pada menu APN gambar di atas, pilih lambang menu di kanan atas, kemudian pilih APN baru.

Selanjutnya tinggal anda konfigurasi sendiri setingan APN baru sesuai yang anda inginkan. Yang penting untuk diisi biasanya Nama, APN, Nama Pengguna dan Sandi. Untuk yang lain biarkan saja default.

Oke, demikian penjelasan sedikit saya tentang cara setting internet menggunakan kartu pada Tablet Acer Iconia A1-811. Memang kelihatannya sangat mudah. Sampai di sini mudah-mudahan Tablet Acer Iconia A1-811 anda sudah bisa terhubung ke internet menggunakan kartu GSM anda.

Artikel Bermanfaat Lainnya...

Silahkan Berkomentar

Leave a Reply